Selasa, September 06, 2011

Islamic wealt management/ managemen harta secara Islami


Harta dalam bahasa Arab adalah al-maal/al-amwal yang berarti condong/berpaling. Hanafiyah mendefinisikan harta adalah “segala sesuatu yang dapat disimpan untuk digunakan ketika dibutuhkan penggunaaannya bisa dicampuri oleh orang lain”. Menurut Mustofa Ahmad al-Zarqa harta adalah “setiap materi yang mempunyai nilai yang beredar dikalangan manusia”. Hasbi Ash-shiddiqy mendefinisikan harta adalah “nama bagi selain manusia, dapat dikelola, sapat dimiliki dapat diperjualbelikan dan bergarga”.Muh. Syalabi mendefinisikan harta adalah “Sesuatu yang dapat dikuasai, dapat disimpan serta dapat diambil manfaatnya menurut kebiasaan”.

Unsur-unsur Harta
1.       Bersifat materi/ mempunyai wujud nyata
2.       Dapat disimpan untuk dimiliki
3.       Dapat dimannaatkan
4.       Uruf (adat/kebiasaan) masyarakat dengan kata lain dapat diterima masyarakat
Pandangan islam terhadap harta dan kegiatan ekonomi
1.       Pemilik harta yang hakiki adalah Allah SWT.
Artinya :

Berimanlah kamu kepada Allah dan Rasul-Nya dan nafkahkanlah sebagian dari hartamu yang Allah telah menjadikan kamu menguasainya. Maka orang-orang yang beriman di antara kamu dan menafkahkan (sebagian) dari hartanya memperoleh pahala yang besar". (Qs. Al-Hadid :7)

Yang dimaksud dengan menguasai di sini ialah penguasaan yang bukan secara mutlak. hak milik pada hakikatnya adalah pada Allah. manusia menafkahkan hartanya itu haruslah menurut hukum-hukum yang telah disyariatkan Allah. karena itu tidaklah boleh kikir dan boros.

2.       Status Dan Kedudukan Harta
·         Sebagai Amanat
Aritnya :
“dan menghilangkan panas hati orang-orang mukmin. dan Allah menerima taubat orang yang dikehendakiNya. Allah Maha mengetahui lagi Maha Bijaksana”. (Qs. At-taubah :15)
·         Sebagai perhiasan
Aritnya :
“harta dan anak-anak adalah perhiasan kehidupan dunia tetapi amalan-amalan yang kekal lagi saleh adalah lebih baik pahalanya di sisi Tuhanmu serta lebih baik untuk menjadi harapan”.
 (Qs. Al-kahfi :46)

·         Sebagai ujian keimanan
Aritnya :
“dan ketahuilah, bahwa hartamu dan anak-anakmu itu hanyalah sebagai cobaan dan Sesungguhnya di sisi Allah-lah pahala yang besar”. (Qs. al-anfal 28)
·         Bekal Ibadah
Aritnya :
Berangkatlah kamu baik dalam Keadaan merasa ringan maupun berat, dan berjihadlah kamu dengan harta dan dirimu di jalan Allah. yang demikian itu adalah lebih baik bagimu, jika kamu mengetahui”. (Qs. Al-Taubah 41)
·         Kebutuhan mendasar
3.       Syarat untuk mendapatkan harta
·         Harta yang diperoleh harus dengan cara yang jujur
·         Harta yang diperoleh dapat dipertanggung jawabkan
·         Harta yang diperoleh tidak boleh merusak keimannan
4.       Proses management harta barat
·         Wealth creator (penghasilan harta)
·         Wealth accumulator (penggumpulan harta)
·         Wealth protector (perlindungan harta)
·         Wealth distributor (distribusi harta)
5.       management harta dalam Islam
·         Wealth creator (penghasilan harta)
·         Wealth accumulator (penggumpulan harta)
·         Wealth distributor( perlindungan harta)
·         Wealth purification (pembersihan harta)
Management harta dalam Islam focus kepada dunia dan akhirat, sehingga proses pengelolahan kekayaan akan memasukan unsure zakat, warisan dan tabunggan.

0 komentar:

Posting Komentar

silahkan anda berkomentar sepenuh hati, sebagai bentuk kontribusi dan motivasi untuk kemajuan blog ini. saya ucapkan trima kasih atas kontribusi anda.

chikal note

google analytics

 

Chikal Note Copyright © 2009 Designed by Ipietoon Blogger Template In collaboration with fifa
Cake Illustration Copyrighted to Clarice